-
ProdukQtyHarga
Mengenal Temu Putih, Saudara Kunyit yang Tak Kalah Khasiatnya bagi Tubuh
Detox | Dec 2020

Herbastory.id - Tanaman kunyit yang dikenal masyarakat berwarna kuning/oranye, namun ada juga kunyit putih atau yang biasa disebut dengan temu putih. Umumnya temu putih ditanam sebagai obat dan dapat ditemukan dan tumbuh liar di tempat-tempat terbuka dengan tekstur tanah yang lembap. Bersaudara dengan kunyit, tanaman ini memiliki visual yang mirip dengan temulawak yang bisa dibedakan dari rimpangnya. Temu putih banyak tumbuh di Negara-negara Asia seperti Cina, Filipina, Malaysia dan Indonesia.
Rimpang temu putih memiliki rasa yang sangat pahit, pedas namun bersifat hangat, berbau aromatik dengan afinitas ke organ hati dan limpa. Dikenal sebagai tanaman herbal yang kaya akan kandungan senyawa kimia bernama kurkuminoid dan flavonoid, temu putih juga mengandung minyak atsiri, astringensia, sulfur, dan sedikit lemak. Di samping itu, tanaman ini juga mengandung alkaloid, phenol, saponin, glikosida, steroid, dan terpenoid yang memiliki potensi untuk menjaga kesehatan tubuh manusia.
Berdasarkan kandungan-kandungan di atas, manfaat apa saja yang ada pada temu putih untuk kesehatan? Berikut ini adalah beberapa manfaat dari temu putih bagi tubuh:
1. Mengobati rasa nyeri sewaktu haid
2. Pembersih darah setelah melahirkan
3. Menyembuhkan gangguan pencernaan makanan
4. Mengatasi sakit gigi
5. Mengobati radang tenggorokan dan batuk
6. Meringankan gejala tidak enak badan
7. Mengatasi gejala alergi
8. Menghambat perkembangan bakteri
9. Menghambat pertumbuhan sel kanker
10. Penangkal racun
Di Indonesia, temu putih digunakan sebagaimana tanaman rimpang lain, yakni sebagai bumbu aromatik pada masakan. temu putih dapat dijumpai dalam bumbu kari dan biasanya digunakan untuk menyedapkan makanan olahan dari laut (seafood). Nah, saat ini kamu juga bisa menkonsumsi temu putih yang diolah dalam bentuk ekstrak yang bisa dicampurkan pada minuman atau masakan. Kamu bisa dapatkan ekstrak temu putih yang berkualitas hanya di Herbastory. Melalui teknologi ekstrasi yang canggih dan modern, mengoptimalkan pengambilan zat-zat paling berkhasiat yang terdapat dalam bahan alam menjadi Herbastory Extract Powder yang tidak hanya berkhasiat tetapi juga memiliki rasa asli bahan alam. Tak perlu ragu lagi untuk menikmati kebaikan alam dalam bentuk ekstrak.
Sumber: https://www.jamudigital.com/berita?id=Manfaat_Temu_Putih_untuk_Kesehatan