-
ProdukQtyHarga
Resep Ice Cream Daun Katuk, Camilan Sehat dan Enak untuk Ibu Menyusui
ASI booster | Lv Mudah - menit
Bahan:
Herbastory.id - Daun katuk dikenal sebagai tanaman yang sangat baik bagi ibu menyusui karena kaya nutrisi. Banyak yang sudah mengetahui manfaat daun katuk, namun tak sedikit pula yang bingung cara mengolahnya. Nah, bagaimana kalau kamu coba membuat ice cream dari olahan daun katuk? Ini dia resepnya.
Bahan-bahan:
2 sdt Ekstrak daun katuk dari herbastory
2 gelas air mineral
4 sdm gula
1 bungkus susu kental manis
2 sdt bungkus bubuk matcha
2 sdm maizena
½ sdt sp yang ditim dan di biarkan pada suhu ruangan
Cara membuat:
Resep Ice Cream Daun Katuk, Camilan Sehat dan Enak untuk Ibu Menyusui
- Blender ekstrak daun katuk dengan 2 gelas air lalu saring ke panci.
- Kemudian tambahkan maizena dan gula lalu masak sampai meletup-letup.
- Matikan api angkat dan tambahkan susu kental manis dan bubuk matcha lalu diaduk-aduk.
- Setelah dingin, masukkan ke frezer sampai agak beku dan tuang ke wadah.
- Kerok-kerok menggunakan sendok dan tambahkan sp, lalu mixer sampai mengembang.
- Terakhir, setelah mengembang tuang lagi pada wadah dan simpan kembali adonan ice cream ke frezer sampai beku atau hingga menjadi ice cream. Sajikan.
Sumber: https://cookpad.com/id/resep/8237150-es-krim-katuk-matchalatte
